Halo BCA Raih Lima Penghargaan Bergengsi

Halo BCA Raih Lima Penghargaan Bergengsi - Perayaan ulang tahun PT Bank Central Asia Tbk (BCA) yang ke-55 pada tahun ini semakin sempurna dengan diraihnya lima penghargaan bergengsi untuk Halo BCA di ajang Call Center Award 2012, Kamis (8/3) di Jakarta. Kegiatan yang digelar Majalah Service Excellence dengan Carre-Center for Customer Satisfaction & Loyalty (CCSL) ini memantau 143 merekcall center dari 19 kategori industri. Jumlah call center tahun ini lebih banyak dibanding pada 2011 yang hanya memantau 133 merek.

Kelima penghargaan yang diterima Halo BCA itu meliputi lima kategori berbeda, yakni Regular Banking (Indonesia),Priority Banking, Sharia Banking, Regular Credit Card dan Platinum Credit Card.Ke lima penghargaan itu mendapatkan nilai “Excellence” yang hanya diberikan kepada merek call center dengan nilaiCall Center Service Excellence Index (CCSEI) di atas 90,500 dan nilai CCSEI di atas rata-rata industri.

Direktur BCA, Armand Wahyudi Hartono, mengatakan penghargaan untuk Halo BCA ini merupakan salah satu bukti yang menunjukkan kepuasan nasabah. “Peran Halo BCA sangat penting sebagai ujung tombak perusahaan dalam menjaga kepuasan nasabah. Tentunya kami berharap, Halo BCA menjadi solusi yang tepat untuk mengatasi segala permasalahan nasabah, terutama terkait dengan kebutuhan transaksi perbankan mereka,” ujar Armand seusai menerima penghargaan.

Merek-merek call center penerima penghargaan ini didasarkan pada hasil riset yang dilakukan Carre-CCSL. Riset yang dinamakan CCSEI 2012 dihasilkan dari pemantauan kinerja terhadap merek-merek call center sepanjang semester 2 tahun 2011 yang dimulai pada Juli hingga Desember. Adapun pengukurannya berdasarkan actual experience dengan menggunakan mystery caller terstandar yang dilakukan oleh konsultan Carre-CCSL.

Mystery callingdilakukan pada pagi, siang, dan sore di hari kerja.Calling dilakukan secara random baik hari maupun jam pelaksanaannya, tetapi dengan perlakuan yang sama untuk masing-masing industri. Skenario yang digunakan adalah eksplorasi informasi produk. CCSEI 2012 juga meningkatkan jumlah calling percall center dari 5 menjadi 6 setiap bulannya. Ini berarti setiap call center secara total dihubungi sebanyak 36 kali sehingga total riset ini memiliki 5.148 data.

Halo BCA 500888 bertekad“Siap Melayani Anda Setiap Saat” untuk memuaskan nasabahnya. Melalui Halo BCA, nasabah bisa mendapatkan segala informasi perbankan dengan mudah dan cepat, serta memperoleh solusi bagi setiap permasalahan transaksi perbankannya cukup melalui telepon, kapan pun dan di mana pun nasabah berada.

Tidak hanya itu saja, nasabah juga bisa memanfaatkan Halo BCA untuk melakukan berbagai transaksi perbankan cukup melalui telepon selama 24 jam non-stop.

Dengan sertifikat ISO 9001:2008, komitmen Halo BCA adalah memberikan layanan terbaik bagi nasabah selama 24 jam sehari dan 7 hari seminggu.

BCA Senantiasa di Sisi Anda.
KPR BCA Copyright © 2009. Minima Black is design by Tiket Pesawat Promo Sponsored by Jasa Jailbreak